Kamis, 26 Februari 2009

MeNYiAsAtI DiSkoN


Buat temen-teman yang sering belanja khsusnya see para cewek aq kasih trik dee untuk menyiasati diskon siapa tahu bermanfaat nee dimana-mana yang namanya sale, atau diskon, selalu membuat mata kita menoleh, meski terkadang barang-barang yang didiskon sebenarnya tidak begitu diperlukan. Tapi membuat sebagian orang berpikir, diskon hanya akal-akalan penjual untuk menarik pembeli.

Memang, anggapan itu ada benarnya. Tapi jangan salah, karena, bila kita teliti dan jeli, tawaran diskon bisa dimanfaatkan untuk menekan pengeluaran tanpa harus mengorbankan kebutuhan lain. Simak tipsnya.


1. Perhatikan selebaran daftar harga berikut diskon dari toko atau supermarket langganan Anda. Lingkari barang-barang yang paling banyak mendapat diskon, khususnya, bahan makanan. Sesuaikan menu harian Anda dengan barang-barang diskonan itu.

2. Beli koran edisi akhir pekan. Biasanya, supermarket menyelipkan kupon diskon di harian edisi sabtu-minggu.

3. Perhatikan benar label diskon. Teliti, apakah Anda bisa mengkombinasikan dua kupon sekaligus, misalnya, diskon 50 persen yang tertempel di toko, digabung dengan potongan kupon diskon dari koran.

4. Anda bisa menstok barang-barang kebutuhan pokok yang bisa bertahan lama, seperti beras, gula, minyak, saat harganya mencapai titik terendah. Tak perlu berlebihan, tentu saja, cukupkan kira-kira untuk satu atau dua bulan.


5. Jangan terlalu fanatik terhadap merek atau toko tertentu. Biasakan fleksibel,sehingga Anda bisa memilih harga yang paling kompetitif. Fanatik terhadap satu atau dua barang boleh saja, tapi usahakan membelinya hanya saat diskon besar.

6. Sebelum berbelanja, teliti sekali lagi daftar belanjaan Anda, jangan sampai ada yang tertinggal. Bolak-balik ke toko hanya akan membuat mata Anda tergoda membeli barang-barang lain yang mungkin tidak begitu perlu.

2 komentar:

Linda

wah sa...aq libur belanja dl hiks...
tinggal bayarin utang di kartu kridit hahahaha...btw nice tips sa...

SHaSa

hehehe ia see Li susah ya buat ngilangin belanja tapi siapa tahu bisa see aq juga baru mulai nee thx ya Li.......

Blogger template 'Pinki' by Ourblogtemplates.com 2008

Jump to TOP